UNIQLO BUKA CABANG BARU

UNIQLO BUKA CABANG BARU

(bentengpos.com) uniqlo buka cabang baruBP.SEKILAS POS- (Bisnis) Uniqlo, sebuah merek pakaian, dari perusahaan terkemuka Jepang, kembali mendekatkan produknya dengan membuka cabangnya yang kedelapan di Indonesia yaitu di AEON Mall BSD City.

 

Toko dengan luas 2511 m2, yang terletak di lantai 1 AEON Mall, mencoba menghadirkan koleksi pakaian Uniqlo untuk pria dan wanita, dari pakaian bayi, anak-anak, hingga orang dewasa.

 

Tidak hanya Uniqlo, dalam pembukaannya kali ini, juga di hadirkan koleksi dari brand GU.

 

Ahmad fauzi (22), salah satu pengunjung di Toko Uniqlo mengatakan sangat senang, selain beraneka ragamnya jenis pakaian yang di sediakan, juga banyak diskonnya. “di sini banyak jenis pakain yang di hadirkan, dengan trend yang di sesuaikan, dan juga banyak diskonnya, apalagi saat pembukaan perdana kali ini, di sediakan voucher belanja bagi pengunjung yang mau antri sampai pukul 10.00 WIB dan juga ada undian tiket ke Jepang lho”. Jawab fauzi.

 

President Director dan Chief Operating Officer PtT Fast Retaliling, Mr. yasuhiro Hayashi mengatakan, “kami sangat senang membuka Toko kedelapan ini, UNIQLO akan menghadirkan kualitas dan variasi yang sama seperti toko kami yang lain di Indonesia”. Terang  yasuhiro

 

“produk UNIQLO dikembangkan berdasarkan filosofi kami “Live Wear” dan kami bertujuan agar di seluruh Indonesia bisa menikmati dan memakai pakaian dari UNIQLO”. Imbuhnya.

 

Selain produknya, untuk memperkenalkan keramahan khas jepang, di tampilkan juga seorang Maiko, untuk memeriahkan acara dan juga sekaligus memberikan kesempatan berfoto kepada para pengunjung.     (iyar/bentengpos.com)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *