AKIBAT TAK TERKENDALI, PENGENDARA MOTOR TABRAK MOTOR

AKIBAT TAK TERKENDALI, PENGENDARA MOTOR TABRAK MOTOR

tabrakBP.TANGERANG- (Kota Tangsel) Akibat melaju dengan kecepatan tinggi, kecelakaan antar dua pengendara motor terjadi tepatnya di Jalan Bintaro Sektor Lima, Pondok Aren, Tangsel, kemarin. Satu orang bernama Muhammad tewas ditempat kejadian.

Menurut Rizky,korban selamat, kecelakaan yang terjadi pada dinihari itu.

 

Berawal saat kendaraan sport bernomor polisi B 6280 WMU melaju kencang dari arah Bintaro menuju Pondok Aren. Karena tak sempat menghentikan laju-nya itu, motor tersebut langsung menabrak motor matic G-S775 TQ yang hendak memutar arah.

“Waktu itu kami baru selesai buang sampah dan hendak membeli makanan, pas memutar arah motor sport itu langsung nabrak,” katanya.

 

Kini, kedua motor yang ringsek akibat kecelakaan dibawa ke Polres Tangsel,sedangkan korban selamat dibawa ke rumah sakit terdekat.       (japra/ bentengpos.com)

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *