BP.TANGERANG- (Kota Tangsel) Puluhan petugas Satuan Polisi Pamong Praja Kota Tangerang Selatan Banten melakukan razia lokasi esek esek, panti pijat plus plus dan Spa yang buka dibulan suci Ramadhan razia tersebut dilakukan untuk menjaga ketentaraman saat menjalankan puasa
Petugas menyisir dan menyatroni lokasi panti pijat dan spa yang buka alhasil banyaknya lokasi tersebut yang buka pada saat menjalankan ibadah puasa dan petugas langsung memerintahkan untuk ditutup.
Sebelumnya sudah diberikan surat edaran terhadap pemilik usaha panti pijat dan spa agar tidak buka pada saat bulan puasa, namun pemilik tersebut masih terus membandel.
Azhar Samun Kasat Pol PP Tangsel mengatakan angoota kami banyak menemukan lokasi panti pijat dan spa yang buka pada saat menjalankan puasa dan pihak kami langsung memberikan teguran juga sangsi surat pernyataan agar tidak membuka saat ramadhan dan bila membandel kamiakan menyegel lokasi tersebut.
Razia yang sudah dilakukan banyak menemukan lokasi panti pijat dan spa yang buka saat menjalankan ibadah puasa akan tetap dikontrol hingga hari raya Idhul Fitri tiba guna menjaga ketentaraman suasana bulan suci ramadhan. (milhan/ bentengpos.com)