PT Jaya Wira Manggala Berikan Bantuan Melalui Sekretariat Gugus Tugas di Gedung MUI

bentengpos.com
2 Min Read
Dirut PT JWM saat memeberikan bantuan secara simbolis kepada Sekretariat Gugus Tugas Covid-19 di Gedung MUI Kota Tangerang, foto Huda R Alfian
Dirut PT JWM saat memeberikan bantuan secara simbolis kepada Sekretariat Gugus Tugas Covid-19 di Gedung MUI Kota Tangerang, foto Huda R Alfian

BP. TANGERANG – (Kota Tangerang) PT Jaya Wira Manggala (JWM) bantu pemerintah dengan memberikan ratusan bingkisan bahan pokok melalui Sekretariat Gugus Tugas Covid-19 di Gedung Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tangerang.

Direktur Utama PT JWM, Mitit Sumarmi saat didampingi oleh Komisarisnya mengatakan, bahwa bantuan ratusan bingkisan kebutuhan pokok tersebut guna membantu masyarakat Kota Tangerang yang terdampak ditengah pandemi Covid-19.

Dirut PT Jaya Wira Manggala saat diwawancarai awak media, Senin (27/4/2020) foto Huda R Alfian

“Memberikan sedikit rezeki kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Insya Allah nanti kita juga akan membagikan berupa makanan di depan Kantor, kiranya nanti ada pengendara yang membutuhkan untuk berbuka puasa,” jelas Mitit Sumarmi saat diwawancarai oleh Bentengpos.com, Senin (27/4).

Ratusan bingkisan pokok yang diantaranya berisikan 5kg Beras, 1 liter Minyak Sayur, 1 kaleng Biskuit, dan 10 bungkus Mie Instan, yang disalurkan akan diberikan kembali kepada warga Kota Tangerang yang membutuhkan.

“Kalo untuk Covid sendiri ini baru pertama kali di Kota Tangerang, tetapi untuk yang di cabang Medan, cabang Riau juga sudah menyalurkan. Karena kita berdomisili di Kota Tangerang jadi kita coba untuk berbagi dengan sesama. Minta do’anya juga sama temen-temen semoga Jaya Wira masih terus berjaya, dan masih diberikan kepercayaan untuk menyalurkan bantuan. Karena wabah ini kan tidak kelihatan oleh fisik kita, maka pentingnya kita saling suport satu sama lain,” tambahnya.

Dilain sisi, Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sekretariat Gugus Tugas Covid-19 Kota Tangerang, H M Aslie Elhusyairy saat menerima bantuan dari PT JWM, mengucapkan terimakasih pada pihak-pihak yang sudah mau peduli dengan korban-korban terdampak Covid-19.

Ketua BAZNAZ Kota Tangerang

“Alhamdulillah, setiap hari ada yang masuk, dari Perusahaan, dari berbagai instansi juga, dan ini sangat membatu sudara-sudara kita yang terdampak Covid, mudah-mudahan ini akan menjadi barokah buat yang memberikan dan buat yang menerima,” ujarnya.     (Yudh/bentengpos.com)

TAGGED:
Share this Article
Leave a comment