BP.TANGERANG – (KOTA TANGSEL ) Masyarakat di 54 kelurahan Se-Tangerang Selatan hingga hari ini belum memperoleh Bansos (Bantuan Sosial) terdampak Covid-19. Padahal Bansos sebelumnya direncanakan akan dibagikan pada 21 April 2020.
LBH Keadilan menyayangkan mundurnya pembagian Bansos tersebut. Padahal masyarakat tidak mampu tentu sangat mengharapkan Bansos tersebut bahkan PSBB di tangsel sudah di berlakukan hampir dua pekan.
“Kami menyayangkan Bansos yang tidak kunjung diterima warga Tangerang Selatan” ujar Ketua Pengurus LBH Keadilan, Abdul Hamim Jauzie kepada wartawan (Rabu,29/4/2020).
Seharusnya Pemerintah Kota Tangerang Selatan mengupayakan dengan sungguh-sungguh agar Bansos diterima tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan.
“Kami mendesak Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk segera merealisasikan pemberian Bansos” tutup Hamim. (Bentengpos.com/zul/red)